-->

Wisata Pulau Seribu - Pulau Harapan dan Pulau Kelapa Dua pulau wisata dalam satu kunjungan

Wisata Pulau Seribu - Pulau Harapan dan pulau kelapa dua pulau wisata yang dapat anda kunjungi dalam satu kunjungan wisata. Kedua pulau ini merupakan pulau tujuan wisata pulau seribu Jakarta Sebagaimana pulau-pulau wisata lainnya. 

Pulau harapan dan Pulau Kelapa terkenal dengan wisata Kampung Sunset pulau seribu atau royal island resor, Letaknya yang agak jauh dari teluk Jakarta membuat perairan laut di sekitar pulau harapan dan pulau kelapa lebih bersih dibandingkan perairan dekat teluk Jakarta.

Seperti juga Rute ke pulau pari atau ke pulau tidung, Rute ke pulau Harapan dan pulau kelapa dapat ditempuh dari pelabuhan Kali adem atau muara angke dengan kapal ojek sekitar 3 jam perjalanan laut.
Rute Trip ke pulau harapan, paket wisat Pulau harapan
Two Tourism Islands in One Visit
جزيرتان سياحيتان في زيارة واحدة

Jika anda berkunjung pada hari kerja jadwal dan rute kapal ke wisata pulau seribu, diantaranya ke pulau Harapan dan pulau Kelapa dua pulau hanya ada pada pagi hari, usaha jam 6.00 wib sudah sampai di dermaga kali adem agar bisa dapat memilih posisi tempat duduk yang nyaman di kapal. biasanya kapal berangkat sekitar pukul 7-8 wib jika kapal telah penuh.
Agen wisata pulau harapan, pulau harapan dan pulau pramuka
Rute ke Pulau harapan dan Pulau Kelapa dua pulau wisata dalam satu perjalanan ini letaknya memang berdekatan, kapal ojek akan berlabuh di pulau kelapa, di pulau kelapa anda dapat beristirahat untuk mengisi perut, ada beberapa warung makan sederhana diujung dermaga pulau kelapa dengan menu ikan laut.

Anda juga bisa bertanya mengenai penginapan dan homestay di pulau harapan. Salah satunya homestay milik Haji Asmawi 08176662315 yang berada di Pulau Harapan. Atau butuh jasa guide anda bisa hubungi Pak Ilham, 081807833620

Untuk sampai ke pulau harapan anda bisa naik becak dari dermaga pulau kelapa. Ya naik becak bukan kapal. Karna pulau Harapan dan  pulau Kelapa dihubungkan dengan jalanan yang dibuat diatas karang yang telah mati kemudian ditimbun menjadi sebuah jalan mulus dengan paving block.

Penginapan homestay di pulau harapan walau pun merupakan rumah penduduk yang di manfaatkan menjadi penginapan tapi telah dilengkapi fasilitas AC, kipas angin, tv,  listrik biasanya hidup dari jam 4 sore sampai jam 7  karna sumber listrik diperoleh dari generator diesel. 

Tidak lama lagi masalah layanan listrik dapat dinikmati karena kunjungan wisata ke pulau Harapan dan pulau Kelapa semakin ramai, untuk tarif penginapan berkisar 250 - 500 rb perhari tergantung kapasitas dan fasilias yang diberikan.

Di pulau harapan dan pulau kelapa anda dapat menikmati suasana dengan menyusuri kampung dan pantai. Namun bisanya tujuan utama datang ke pulau ini adalah melakukan kegiatan snorkling dan jelajah pulau di sekitar pulau harapan dan pulau kelapa, dengan menyewa perahu nelayan 350 Ribu perhari. Beberapa pulau yang biasa menjadi spot snorkling disekitar pulau Harapan dan pulau Kelapa adalah :

Pulau Bulat

Pulau Bulat dahulu merupakan Resort yang kabarnya dimiliki oleh keluarga Presiden RI ke 2,  Pulau ini terdapat Sebuah bangunan mewah dengan fasilitas pendukung namun agak terbengkalai walau pun ada pengurus pulau yang senantiasa rajin membersihkan dan merawat bangunan pulau, Selain itu terdapat sebuah dermaga mini untuk perahu motor di bibir pantai.
jembatan pulau harapan ke pulau kelapa, jelajah pulau harapan
Pulau Kayu Angin

Pulau Kayu Angin yang tidak seberapa besar luasnya kurang lebih 500 m2 dan tidak berpenghuni, pulau ini memiliki pantai berpasir putih dan landai sehingga sering dipakai untuk camping. Tidak terdapat dermaga di pulau ini karna terhalang karang penahan ombak yang membentang hingga 100 m. Bagi anda yang camping di pulau kayu angin disarankan untuk membawa kembali sampah sisa sehingga kebersihan pulau tetap terjaga.
rute ke pulau harapan, kampung sunset pulau kelapa
Pulau Bira Kecil

Pulau Bira atau pulau Kayu angin bira terletak tidak jauh dari pulau harapan, untuk kegiatan diving atau pun snorkling perairan di pulau kayu angin bira ini memiliki spot terumbu karang yang cukup bayak dalam jarak 5-15 meter dari pantai, kehidupan laut di spot pulau kayu angin bira cukup beragam dari terumbu karang, bintang laut biru, ikan, ubur-ubur, bahkan penyu kadang dapat ditemukan di spot ini. Selain itu anda bisa menikmati sunset di pantainya yang indah berpasir putih atau pun memancing. 

Bagi pengemar mancing mania, bisa mencoba juga spot pancing pulau sebira sambil berwisata.
snorkling pulau harapan, spot foto pulau harapan
Perhatian :
- Untuk memperoleh kenyamanan dan ketenangan datanglah pada hari kerja.

- Janganlah mengotori pulau dan perairan, bawalah kembali sampah sampah sisa agar pulau tetap bersih. Sampah organik dan sisa bakaran sebaiknya dikubur di tanah agar terurai.

- Saat snorkling jangan menginjak atau merusak terumbu karang, karna butuh puluhan tahun agar terumbu karang kembali seperti semula.

- untuk yang hobi mancing agar memakai teknik Catch and Release atau tangkap lepas. Jika ikan belum layak konsumsi.

Rute dan Biaya dari Bogor depok ke Pulau Harapan, pulau kelapa  :

Stasiun Bogor atau Depok - stasiun Kota tiket Kereta Rp 8.000 perorang.

Stasiun Kota - muara angke ongkos Angkutan Umum Rp 10.000 perorang

Muara angke Ke dermaga Kali Adem naik odong-odong Rp 5.000 perorang

Kapal Ojek Kali Adem - Pulau Kelapa Rp 50.000 perorang

Becak penghubung pulau Harapan dan pulau Kelapa  Rp.20.000 perbecak.

Sewa peralatan snorkling google dan pelampung Rp.50.000,-

Sewa perahu nelayan sehari Rp 350.000 perperahu.

Untuk biaya perjalanan  Wisata trip pulau seribu Jakarta dapat mengalami penyesuaian dari tahun ketahun. 
Saat ini anda juga bisa menggunakan jasa grab atau gojek untuk sampai ke Dermaga kali adem. 

Demikian info tentang Wisata Pulau Seribu - Pulau Harapan dan pulau kelapa, semoga membantu anda 
TAMPILKAN KOMENTAR
TUTUP KOMENTAR

1 Response to "Wisata Pulau Seribu - Pulau Harapan dan Pulau Kelapa Dua pulau wisata dalam satu kunjungan"

--Terima kasih sudah berkunjung--
Silahkan memberi komentar sesuai Artikel. -- GaweBerita

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel